LDS SULIT AIR SOLOK, PILIH LAGI RAHMAT MAJO KOTIK
Pelajar LDS menerima Al’Quran. Foto/ hen
Solok – Lembaga Didikan Subuh memilih lagi Jar Rahmat, Spd, memimpin lembaga itu untuk masa bakti Periode 2022-2026 dalam suatu kegiatan pemilihan kepengurusan di gedung wali nagari balai lamo Sulit Air, Rabu (29/12).
Jar Rahmat,Spd, wakil Datuk Majo Kotik, sebelumnya ia berpesan dan sangat berharap Siapapun yang terpilih menjadi Ketua nanti, LDS Sulit Air Periode 2022 – 2026, diharapkan Kinerja dan Program Program LDS ke depannya lebih baik, katanya.
Jar Rahmat, merupakan sosok yang pas untuk memimpin LDS sebab kinerja LDS yang dipimpinnya masa bakti 2019 – 2021 sangat luar biasa, ” kata Hj. Metri, Spd sebagai pembina kepada wartawan di sela sela.pemilihan.kepengurusn.
Oleh karena itu, Hj. Metri, Spd, sebagai.pembina, menetapkan kembali memimpin LDS Sulit Air dan mengucapkan terima kasih banyak kepada pengurus LDS periode 2019 – 2021.
Sebelum acara pemilihan, dan penyampaian program LDS dilakukan pembubaran kepengurusan LDS Sulit Air Periode 2019 – 2021 oleh Pembina LDS Sulit Air. Hj.Metri, sekaligus memimpin pemilihan Kepenguru san LDS 2022 – 2026.
Alhamdulillah Kegiatan Pemilihan Kepengurusan LDS Periode terpilih lagi Jan Rahmat periode 2022 – 2026, dipilih secara aklamasi dengan komposisi sebagai berikut.
Penasehat dan Pelindung :
1. Wali Nagari Sulit Air
2. MUI Sulit Air
Pembina :
1. Hj. Metri, S.Pd
2. Dahniar
3. Rawina
Ketua : Jar Rahmat, S.PdI. Wkl. Dtk. Majo Kotik
Wakil Ketua : Osdarnita, S.Pd
Sekretaris : Meria Ulfah, S.PdI
Bendahara : Jasmiarti, S.Pd
Seksi Acara DDS dan Lapangan :
1. Hendra
2. Zarmis Jonita
Seksi Konsumsi :
1. Roza Putri Anda, S.Pd
2. Susi Susanti
Seksi Perlengkapan :
1. Arif Nurahman
2. Edi Candra
Seksi Humas dan pengumpulan Data :
1. Desfitri Yanti
2. Khairani
3. Peni
Kegiatan ini ditutup dengan Penyaluran Bantuan Al-Qur ‘an Premium untuk guru TPA / MDTA LDS Nagari Sulit Air sebanyak 75 orang untuk guru dan 100 buah Al-Qur’an an Mini buat para Santri dan diakhiri makan bersama. (Hen)