GERINDRA BERBAGI SANTUNAN KEPADA YATIM DI TASIK.
Yatim penerima sembako.Foto/Ist
GERINDRA BERBAGI SANTUNAN KEPADA YATIM DI TASIK
Tasik, (Jabar) – Calon Legislatif dari Partai Gerindra H Dian berbagi santunan kepada yatim di kecamatan Taraju kabupaten Tasikmalaya, Minggu tengah hari (7/8).
Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Taraju bersama calon Dewan Legislatif, berbagi santunan Yatim Piatu dan jompo, berupa sembako di RT ,1,2,3,4,5 / RW 01 Desa Singosari, Minggu (7/8).
” Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain, ” Khairun Anfa Luhun Linmas “. Tetap ber semangat, terpatri ungkapan ini dan dipegang teguh oleh para pengurus kader dan anggota DPC Gerindra kota Tasikmalaya, ” ujar H Dian.
.
“ Kami Partai Gerindra amat Peduli dan bersama melayani rakyat. Jadi semangat ini memang harus benar – benar kita pahami dan maknai dengan tindakan yang nyata, ” kata Caleg H Dian.
Bahkan, katanya di Periode kepemim pinannya menakhodai Gerindra menja dikan gerakan berbagi dan sedekah sebagai program rutin mingguan.
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan membantu atau berbagi kepada masyarakat , tetapi bertujuan mem bentuk kepribadian kader Gerindra untuk gemar bersedekah.
Semua kader Gerindra diimbau untuk berpartisipasi. “Tidak hanya karena ada rezeki lebih kemudian bersede kah. Bersedekah itu waktu lapang dan sempit, dan banyak.hal yang bisa disedekahkan, ” tegasnya mengajak para kader.
Banyak hal yang bisa disedekahkan, tidak harus dalam jumlah besar, tetapi yang penting istiqomah. Para kader dan pengurus Gerindra diajak secara rutin dan setiap waktu, kapan saja bersedekah kepada masyarakat yang membutuhkan ?
Kadangkala, bantuan tersebut juga tidak hanya berupa sembako tetapi juga makanan siap santap. Meski terlihat kecil, tetapi hal ini kadang bisa sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya.
Caleg Jajang menuturkan kegiatan ini sebenarnya terinspirasi sejak ada program, yang sebelumnya dilakukan oleh masing-masing kader di lingku ngan tempat tinggalnya kemudian di koordinir untuk skala yang lebih besar di wilayah kecamatan Taraju.
“Sudah sepatutnya kita memang peduli kepada tetangga (masyarakat). Hal ini yang ingin kami gerakkan dan gencarkan di Gerindra ,” tandas H Dian.
Sementara, ketua Rukun Warga Encir mengungkapkan rasa terima – kasih nya atas perhatian bersama tim suksesnya yang peduli dan tetap konsisten membantu masyarakat Taraju khususnya di simpang Desa Singasari dan umumnya kecamatan Taraju, 55 km dari pusat pemerintah di kabupaten Tasikmalaya di Singaparna.
“Alhamdulillah terimakasih kepada H Dian dan Tim atas penyaluran bantuan kepada anak yatim dan jompo untuk masyarakat simpang, kampung Cigolong gunung batu, desa Singasari, sekitarnya.
” Relawan dan simpatisan Partai Gerindra yang hadir memberi bantuan, diharapkan bermanfaat bantuan berupa bahan. Semoga bantuan tersebut, bermanfaat dan membantu saudara-saudara kita yang membutuhkannya, ” pungkas H Dian. . (Andy),