HUJAN SEBABKAN LONGSOR DI TASIKMALAYA
Lokasi longsor di Tasikmalaya.Foto/Ist.
HUJAN SEBABKAN LONGSOR DI TASIKMALAYA
Tasik, (Jabar) – Akibat hujan deras menyiram kecamatan Taraju, dan kawasan desa Cikubang tampaknya menyebabkan longsor terparah dari sejumlah tempat yang terjadi di wilayah kabupaten Tasikmalaya.
Pantauan media, bencana alam yang terjadi di beberapa wilayah di Kota Tasikmalaya pun beragam macam, seperti jalan terputus,tanah longsor, pohon tumbang dan lain sebagainya, seperti desa Cikubang sejauh 35 km dari pusat pemerintahan di Singaparna, Jumat (23/9).
Longsor yang terjadi di kampung Bunisari,RT Bunisari, desa Cikubang Kecamatan Taraju, terlihat Jumat dinihari (23/9) yang melindas persa wahan.
Kronologis yang Terjadi sekitar 21.00, Kamis malam disebabkan oleh intensitas Curah hujan yang Cukup tinggi mengakibatkan tanah tebing di atas pemukiman warga menjadi longsor dan menimbun ke jalan.
Kendati warga yang terdampak sudah diungsikan dan aman, pihaknya tetap berkoordinasi dengan BPBD Bandung Barat terkait penanganan longsor yang menerjang dan mengancam puluhan rumah.
Bapak Kuwu Jajang langsung melihat ke tempat kejadian, ” Kami baru melakukan assessment, kemudian pemberian bantuan, dan evakuasi. Kalau untuk penanganan longsor itu urusannya teknis ada di dinas terkait” kata Jajang.
Kuwu, pengurus RW , RT dan Tokoh masyarakat langsung membatu warga setempat, yang terkena imbas longsoran.
Ia mengatakan, pihaknya juga sudah meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah kabupaten Bandung Barat (BPBD KBB) untuk melakukan pemeriksaan dan kajian terkait kondisi tanah longsor di kampung tersebut.
Hal itu agar bisa langsung dilakukan penanganan secara permanen nantinya, kata Jajang.
“Sudah dilaporkan ke BPBD dan kami minta assessment dan tanahnya diperiksa dulu, nah nanti penanganan nya seperti apa ? Tapi kalau langkah darurat dari kita sudah dilakukan,” ujarnya (Andy)