Jawa Barat || pewartanasional.com || Cicalengka .Pada hari ini, Camat Cicalengka Cucu Hidayat ,SH,MM, melaksanakan aksi simbolis dengan mengirimkan nasi tumpeng istimewa ke Polsek Cicalengka. Tindakan ini dilakukan dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-78,sebagai ungkapan terima kasih dan penghargaan atas dedikasi Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini.Senin 1/7/2024
Nasi tumpeng yang diantar secara langsung oleh Kasi Pemberdayaan Ibu Rina Marlina Spd,Msi,Kasi Pemerintahan,Ibu Dra,Popon Nurhayati,disambut hangat oleh Kapolsek Cicalengka Kompol Deni Rusnandar SH,MH,, yang di wakili oleh AKP Sukiman, beserta jajaran anggota Polsek. “Kami sangat mengapresiasi kepedulian dan dukungan dari Pemerintah Kecamatan dalam memperingati hari bersejarah ini bersama kami,” ujar AKP Sukiman.
Camat Cucu Hidayat menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan kepolisian dalam menjaga keamanan serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat. “Kami berharap kerjasama yang baik ini terus terjaga demi kebaikan bersama,” tambahnya.
Perayaan Hari Bhayangkara ke-78 tidak hanya sebagai momen peringatan, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dengan aparat keamanan, demi terciptanya kehidupan masyarakat yang lebih baik dan aman di Kecamatan Cicalengka. ( Adebun)